Kiri Sosial membuka ruang bagi kawan-kawan yang ingin berkontribusi pada Kirisosial.blog. Kami menerima kontribusi dalam bentuk artikel terjemahan yang memuat tentang inspirasi gerakan yang partisipatif atau tentang inspirasi persatuan. Silahkan kirim terjemahan anda melalui inbox FB atau kirim melalui kirisosial@gmail.com. Terimakasih

Kebijakan Sayap Kiri Corbyn Didukung Di Kotak Suara

Jeremy Corbyn.
Mantan lawan politiknya memberikan pujian bagi platformnya


Tahun-tahun sebelumnya dianggap sebagai orang luar yang tidak mengerti pemilih Inggris, namun sekarang tampak para pemilih berada di belakangnya.

Pendukung pemimpin Partai Buruh Inggris Jeremy Corbyn mengatakan bahwa pendekatannya yang teguh terhadap kebijakan sayap kiri terbukti benar dari keberhasilannya dalam pemungutan suara pada hari Kamis kemarin

Corbyn memperoleh 3,5 juta suara lebih banyak dibandingkan tahun 2015, meningkatkan persentase suara sebesar 10 poin, dan meningkatkan jumlah kursi sebanyak 30 orang.

Wakil Pemimpin partai tersebut, Tom Watson, mengatakan, "Buruh memperjuangkan sebuah kampanye tentang kekuasaan rakyat, menempatkan pada semangat dan prinsip melawan jutaan perusahaan Tories dan kami melakukan lebih dari yang dikatakan orang-orang tentang apa yang bisa kami lakukan. Rakyat memberikan respon yang baik dari energi, kejujuran, dan ketulusan Jeremy Corbyn—seperti yang mereka lihat, Theresa May justru melarikan diri dari tanggung jawabnya. "

Corbyn bertarung dalam kampanye pemilihan umum dengan platform perubahan sosial.

Dalam manifestonya, dia berjanji untuk memberikan harapan kepada bangsa dengan menasionalisasi industri-industri utama, menghapus biaya sekolah, meningkatkan anggaran untuk perawatan kesehatan dan anak, meningkatkan kemampuan kepolisian serta memberlakukan kenaikan pajak bagi orang-orang berpenghasilan tinggi.

Dalam pidatonya setelah terpilih kembali sebagai anggota parlemen untuk wilayah Islington Utara, Corbyn mengatakan, "Politik telah berubah. Politik tidak akan kembali ke kotak sebelumnya.



"

Media-media sayap kanan di Inggris telah menuduhnya, akan menyeret negara itu kembali ke tahun 1970an dengan kebijakannya.

Tapi beberapa mengakui bahwa mereka mungkin telah salah membaca opini publik.

Menulis dalam sebuah opini di surat kabar Daily Telegraph, Tom Harris mengatakan, "Mungkin bukan satu-satunya orang di negara yang akan merayakan (dengan sederhana) pagi ini.

Pemilihan umum memunculkan pemenang dan pecundang, dan di kubu yang terakhir termasuk kita semua - yang dengan yakin meramalkan bahwa Jeremy Corbyn akan terbukti sebagai racun bagi para pemilih. "

Banyak mantan lawan Corbyn dalam partai tersebut duduk di meja makan yang sama.

Tahun lalu tiga perempat anggota parlemen Partai Buruh memilih menentang dia untuk dipertahankan dalam kepemimpinan , sebuah usaha kudeta yang gagal.

Salah satu penantangnya, adalah Tom Watson, seorang kritikus yang vokal.

Namun sekarang, tidak lagi.

Berbicara kepada BBC pada hari Jumat, Watson berkata, "Saya salah ketika merasa bahwa Jeremy tidak dapat melakukan ini dengan baik dan saya pikir dia telah membuktikan bahwa saya salah dan banyak orang salah dan saya mengangkat topi untuknya."

Ketika ditanya apakah kebijakan Corbyn atau Partai Buruh yang memenangkan pemilihan, dia berkata: "Itu pasti keduanya. Aku tidak tahu apa yang dimiliki Jeremy tapi kalau kita bisa memasukannya ke botol dan meneguknya, kita semua melakukannya dengan sangat baik. "

Sementara mantan lawan lainnya, Chuka Umunna, anggota parlemen Partai Buruh yang mendapatkan kursi dari London Barat Daya, sekarang percaya bahwa "dia telah melakukan pekerjaan yang benar-benar bagus untuk menjelaskan visi, harapan optimis dan serangkaian kebijakan, yang telah kami kembangkan selama kampanye ini. .. Corbyn tetap menjadi pemimpin Partai Buruh, memang seharusnya begitu, setelah kampanye ini. "


Semua ini menandai pergeseran besar partai ke arah kiri.

Sejak pertengahan tahun 1980an, Buruh berasumsi bahwa satu-satunya cara untuk menang adalah bergerak ke tengah, membuang kebijakan sayap kiri seperti menasionalisasi industri dan membuat negara memainkan peran yang lebih besar di pasar.

Pembelahan internal, termasuk pertarungan untuk menyingkirkan apa yang disebut sebagai kecenderungan militan, mengancam untuk memecah partai. Mantan musuh Corbyn, Tony Blair pernah membawa Buruh kembali ke tampuk kekuasaan, namun dengan biaya (menghilangkan) atas prinsip-prinsip sejatinya.

Kebijakan Blair menandai sebuah pergeseran besar ke tengah-kanan dan menyingkirkan banyak orang di kubu sayap kiri.

Sebuah laporan di The Economist mengatakan "Partai Buruh parlementaris sekarang ini akan memikirkan kembali hal-hal mendasar ... Corbyn telah mendefinisikan ulang tentang parameter dari berbagai kemungkinan. Era Blair benar-benar berakhir pada tanggal 8 Juni."

Sumber : teselurtv.net

No comments

Powered by Blogger.